Panitia Pemilihan Bakal Calon (PPBC) anggota LMK RW 06 Kelurahan Sumur Batu Kecamatan Kemayoran Jakarta Pusat,menyelenggarakan pemilihan anggota Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) untuk periode 2024-2029 pada Sabtu, (26/10/24).
Kegiatan ini merupakan bagian dari saluran musyawarah warga dalam menentukan wakil mereka pada lembaga yang berfungsi sebagai penyambung antara masyarakat dan Kelurahan.Bertempat di kantor RW 06 kegiatan pemilihan berlangsung dari pukul 08.00 WIB.
Semua berjalan lancar dan selesai sesuai dengan waktu yang sudah dijadwalkan, serta didukung antusias tinggi dari warga pemilih.Dalam pemilihan anggota LMK kali ini terdapat dua orang kandidat. Kandidat no 1 yakni H.Hadi Sungkono SE MM dan Soebagjo SH sebagai Kandidat calon no.2.
Hasil penghitungan suara, dari 75 pemilih H.Hadi Sungkono mengungguli dengan perolehan sebanyak 66 suara. Sedangkan rivalnya Soebagjo SH sebagai kandidat no.2 hanya memperoleh 9 suara. Dengan demikian H Hadi Sungkono SE MM terpilih sebagai anggota LMK Kelurahan Sumur Batu untuk Periode 2024-2029.Lurah Sumur Batu H.Nurhadiat dalam sambutannya mengatakan ,pemilihan anggota LMK RW06 ini merupakan putaran terakhir, dari 8 (delapan) RW yang ada Kelurahan Sumur Batu.
“Sesuai dengan amanat Perda no.4 tahun 2024 serta Perubahan Perda no.5 tahun 2010, maka dengan pemilihan LMK kita telah mengimplementasikan amanat tersebut sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku” ujar Nurhadiat menjelaskan.
“Siapapun pemenangnya dia adalah salah satu putra terbaik dan setiap calonnya juga merupakan putra yang punya kepedulian dengan lingkungannya,dan kami ucapkan selamat” ujarnya.
Sementara itu anggota LMK terpilih Hadi Sungkono mengatakan bahwa pemilihan anggota LMK merupakan salah satu upaya, memperkuat peran masyarakat dalam pembangunan daerah, serta sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat dalam pengambilan keputusan di tingkat kelurahan.
” Kedepan saya menginginkan masyarakat lebih diberdayakan, sebagai, wadah musyawarah, dan mitra kelurahan dalam penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, serta pembinaan masyarakat”. Tandasnya (us)